Profile Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan

Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan

Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan

Bangka Belitung (disingkat Babel) atau yang lebih dikenal dengan Kota Timah memiliki banyak potensi alamnya terutama di bidang wisata. Terdapat banyak pilihan lokasi wisata di Bangka Belitung yang dapat anda dan keluarga kunjungi untuk rekreasi maupun sekadar menghabiskan waktu bersama di akhir pekan. Jika anda dan keluarga ingin menikmati indahnya pepohonan dan riuhnya suara alam, tak ada salahnya bila berkunjung ke salah satu tempat wisata air yang cukup terkenal di Bangka Belitung yakni Air Terjun Gunung Pading.

Tempat wisata yang terletak di Bukit C2 (dengan ketinggian ± 700 meter) memiliki keunggulan dimana terdapat air yang dingin dan bening, sangat cocok untuk memanjakan mata dan berfoto-foto karena keindahan alamnya. Selain berkunjung, anda juga dapat mandi dan memancing ikan di lokasi wisata ini. Sangat membantu sekali, bukan? Terlebih bagi anda yang setiap harinya bergulat dengan kesibukan seperti di kota-kota besar tentunya pengalaman seperti ini sangat jarang sekali untuk anda dapatkan sehingga anda wajib untuk mengunjungi Air Terjun Gunung Pading.

Baca juga :

Aik Tawas, Aik Bara - Desa Air Bara, Bangka Selatan

Jam Buka dan Tarif Masuk Air Terjun Gunung Pading

Kawasan Air Terjun Gunung Pading buka setiap hari yaitu pada hari Senin hingga Minggu. Kawasan wisata ini tidak memiliki jam buka. Namun, sangat disarankan bagi para pengunjung untuk datang pada pagi hari karena Anda dapat dengan bebas menikmati udara pagi yang sejuk khas pedesaan. Jika anda ingin berkunjung, maka anda tidak perlu membeli tiket masuk, alias gratis sebab untuk saat ini Kawasan Air Terjun Gunung Pading belum menerapkan kebijakan tersebut.

Berwisata ke Air Terjun Gunung Pading

Air Terjun Gunung Pading merupakan salah satu lokasi wisata air terjun favorit yang terletak di desa Mayang, Kecamatan Airgegas, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Tempat ini menyajikan keindahan alam sekeliling dan tentunya kita akan dimanjakan oleh hijaunya alam yang ada di sekitar tempat wisata Air Terjun Gunung Pading. Terdapat 7 tingkat air terjun dengan keunikan pemandangannya yang bervariasi. Jika anda ingin mendaki lebih tinggi lagi menuju tingkat paling atas, sangat disarankan untuk berhati-hati mengingat banyaknya bebatuan besar di kawasan air terjun.

Daya tarik lain yang dapat dinikmati dari lokasi air terjun ini seperti suara gemercik jatuhan air yang mengalir deras menuju kolam yang terbentuk di bawahnya yang tentu dapat dinikmati kesegarannya. Juga kerindangan hutan sub-tropis dengan sejumlah satwa endemiknya yang masih alami sehingga udaranya masih sangat segar sama seperti jika anda berkunjung ke Hutan Mangrove Desa Tukak. Sekadar duduk-duduk sambil menikmati suasana di sekitar air terjun atau berkemah dapat dilakukan di tempat ini bahkan tak jarang ada pengunjung yang memanfaatkan kesempatan untuk memancing.

Lokasinya yang berada di pinggir pedesaan yang hanya bisa dicapai dengan berjalan kaki juga menjadi daya tarik lain dari Air Terjun Gunung Pading. Sembari menyusuri akses jalan setapaknya mulai dari kaki bukit tersuguh suasana pegunungan yang sejuk dengan hamparan pepohonan hijau yang luas ditambah riuhnya suara air yang mengalir di sungai melewati rumah-rumah penduduk. Tak jauh dari kawasan Air Tenjun Gunung Pading, terdapat tempat wisata air lainnya yang tak kalah menarik namun masih dalam satu kawasan.

Baca juga :

Danau Kaolin Air Bara, Toboali - Bangka Selatan

          Selain menjadi tempat wisata air yang cukup terkenal di Bangka Belitung, kawasan Air Terjun Gunung Pading juga digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) untuk kebutuhan listrik warga sekitar. Selagi Anda menikmati indahnya panorama yang disajikan, tak ada salahnya jika anda menambah pengetahuan, bukan? Tunggu apa lagi? Jika anda berkesempatan berada di Bangka Selatan, jangan sampai terlewatkan untuk mengunjungi objek wisata ini.

 

Transportasi menuju Air Terjun Gunung Pading

Air Terjun Gunung Pading terletak di Desa Tepus, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan, Provinsi Bangka Belitung dan berjarak sekitar sekitar 60 km dari Kota Toboali. Untuk akses langsung ke tempat wisatanya sendiri masih sangat sulit untuk dilalui oleh kendaraan. Berikut rute yang dapat Anda lalui dari Kota Pangkal Pinang :

Kendaraan Pribadi

Pangkal Pinang – Ikuti Jl. Permata ke Jl. Soekarno Hatta - Berkendara dari Jl. Pangkal Pinang - Namang dan Jl. Namang - Koba – Jl Kenanga atas - Perlang -  Desa Tepus - Dari Balai Desa Tepus, dilanjutkan berjalan kaki selama kurang lebih 6 km atau selama 15 menit menuju puncak. Waktu tempuh dari Pangkal Pinang jika tanpa hambatan macet sekitar 2 jam / 99,3 Km.

Angkutan Umum

Pangkal Pinang – Terminal Girimaya – Jurusan Toboali – Melanjutkan ke Desa Tepus dengan kendaraan seperti ojek - Dari Balai Desa Tepus, dilanjutkan berjalan kaki selama kurang lebih 6 km atau selama 15 menit menuju puncak.

Lihat Peta :

Lokasi Air Terjun Gunung Pading

Informasi tempat wisata dan lainnya bisa di akses dengan mudah menggunakan aplikasi IPD Belajasaku,bisa pilih sesuai propinsinya.Bagi pengguna android silahkan downlod klik logo di bawah ini;

Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan
Air Terjun Gunung Pading, Desa Mayang - Bangka Selatan

Kirim Review

Nama
Email
No. HP
Rating
Review
Gambar
Kode unik refresh